Daftar isian Data Dasar Keluarga untuk
masing masing Kepala Keluarga terdiri dari 7 lembar blangko yang masing
masing lembar berisi kolom kolom isian tentang data Keluarga. Kolom
isian yang berjumlah 87 kolom. antara lain berisi Biodata Anggota
Keluarga, Penerimaan dan Pengeluaran Keuangan keluarga, Kepemilikan
Lahan tanah, ternak Hasil hutan , hasil tambang, Aset Perumahan, Aset
Kendaraan, beban pajak, dan lain lain. Sangat komplek dan cukup
membuat Petugas pendata harus bekerja exstra keras. Beberapa hal yang
menjadi pertanyaan adalah :
1. Keakuratan Data
Petugas Pendata adalah para ketua RT , tanpa ada pembekalan dan
pelatihan secara khusus mengenai tekhnik pendataan dari tingkat
Kecamatan maupun Kabupaten. Mampukan Para ketua RT mendata dengan
akurat ? ,
2. Pembiayaan
Pembiayaan Pandataan Data Dasar Keluarga ini cukup lumayan besar,
untuk penggandaan Blangko Daftar isiannya saja menghabiskan dana
sekitar Rp. 6 juta untuk 1800 Kepala Keluarga. Belum lagi Honor para
Petugas Pendata dan Kordinator di tingkat Desa. Pembiayaan di bebankan
pada Anggaran Pemerintah Desa, Mampukah Desa memberikan honor kepada
petugas pendata seimbang dengan jerih payah mereka ?